Straight News.
ACEH TENGAH – METRO GEMA NEWS:
Pria tua diperkirakan berumur sekitar 52 tahun dalam keadaan sakit seperti Struk , saat ini masih ditampung/dirawat di Kantor Dinas Sosial Kabupaten Aceh Tengah. Kamis (16/01/2025).
Drs. Ishak, Kepala Dinas Sosial Kabupaten Aceh Tengah melalui handphone celular, membenarkan telah menemukan dan sementara waktu ditampung/dirawat di Kantor Dinas Sosial Kabupaten Aceh Tengah, karena terlihat dalam keadaan sakit/struk.
Drs. Ishak menuturkan, “Kami sudah berkoordinasi dengan Kabupaten lain, namun hingga saat ini belum ditemukan keluarganya”, “Benar, sekarang pria tersebut sudah kita tampung dan dirawat di Kantor Dinas Sosial Kabupaten Aceh Tengah,” ujarnya.
Data pribadi:
Nama : Erwin
NIK : 2171032912730012
Tempat Tanggal Lahir : Medan 29 Desember 1973.
Jenis Kelamin : Laki-Laki.
Suku : Tidak Diketahui.
Agama : Islam
Alamat Lengkap : Desa Tiban Baru Kecamatan Sekupang Kota Batam.
Propinsi:Kepulauan Riau.
Bagi yang mengenal dapat menghubungi Dinas Sosial Kabupaten Aceh Tengah atau menghubungi Media Metro Gema News, HP : 082115423665
Liputan : (Alamsyah)