PT. Bayer Indonesia Berikan Pengarahan dan Edukasi Bagi Petani Gelanggang Merak

Straight News

ACEH TAMIANG – METRO GEMA NEWS:

Kegiatan ini dilakukan di Kampung (Desa *Red) Gelanggang Merak Kecamatan Manyak Payed, Sabtu (14/9/2024). Kegiatan PT. Bayer Indonesia ini adalah salah satu komitmen dan kepedulian mereka terhadap keluhan para petani padi yang kewalahan saat ini, dengan serangan hama ulat penggerek batang dan ulat penggulung daun pada umumnya.

Acara ini dilaksanakan secara singkat dan sederhana juga dihadiri oleh petani (kelompok tani) sekitar.

Kegiatan dimulai dengan kata pembukaan  oleh perwakilan petani, kemudian dilanjutkan dengan pengarahan dan edukasi, oleh petugas PT. Bayer Indonesia, Khalid, SP.

Kemudian, dia mendemonstrasikan cara pengaplikasian pestisida yang baik dan benar, dilanjutkan dengan kegiatan utama yaitu penyemprotan langsung secara massal.

Khalid mengatakan, ”Kegiatan ini adalah salah satu kegiatan rutin yang sering kami lakukan di tingkat petani yang tujuan membantu para petani dalam mengatasi masalah hama khususnya padi dan sekaligus memperkenalkan produk dari PT. Bayer Indonesia,” ungkapnya.

Kegiatan ini mendapat respon yang positif dari petani. Tgk. Ibnu Hasan dan Sayed Munzir, menuturkan, ”Kami sangat berterimakasih kepada PT. Bayer Indonesia yang sudah memberikan pengarahan dan edukasinya dalam pengarahan untuk pencegahan hama ulat pada umumnya, di mana musim tanam ini, kami petani sangat kewalahan dengan serangan hama ulat penggerek batang dan hama penggulung daun yang luar biasa. Harapan kami, kedepan lebih banyak lagi kegiatan seperti ini, agar petani di sini lebih paham dalam penggunaan pestisida yang tepat sasaran,” terang mereka.

Khalid menambahkan,”Kami dari PT. Bayer Indonesia, banyak berterimakasih kepada petani/kelompok tani yang hadir dalam kesempatan acara singkat ini, mudah-mudahan edukasi dan pengarahan singkat ini bisa menambah wawasan petani yang hadir,’ pungkasnya.

Liputan:  (Arman Abdi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *