Selamat, Armia Pahmi – Ismail, Pimpin Aceh Tamiang 2025 – 2030

0:00

Hot News.

ACEH TAMIANG – METRO GEMA NEWS:

Sempat ditunda, waktu pelantikan Bupati dan Wakil Bupati Aceh Tamiang, Periode 2025 – 2030, yang semula dijadwalkan pada pukul 16:30 WIB, dimajukan menjadi pukul 19:30 WIB. Acara yang penuh khidmat  itu dapat dilaksanakan sebagaimana yang direncanakan pada malam harinya. Senin (17/02/2025).

Sejak dari pagi, papan bunga sepanjang jalan Ir. H. Juanda atau depan Kantor Bupati dan Kantor  DPRK Aceh Tamiang berdiri tegak mengucapkan selamat atas Rapat Paripurna DPRK Aceh Tamiang untuk kegiatan Pengucapan Sumpah Jabatan dan Pelantikan Bupati, Irjend. Pol (P) Drs. Armia Pahmi, MH dan Wakil Bupati Aceh Tamiang, Ismail, SE.I,  oleh Gubernur Aceh, H. Muzakkir Manaf. Penampilan ratusan papan bunga itu tampak warna-warna menambah kemeriahan kegiatan tersebut.

Walaupun ditunda, banyak orang terus setia menunggu acara sampai malam hari baru dimulai.  Semangat masyarakat tetap antusias mengikuti prosesi acara pelantikan itu. Hal itu disampaikan oleh M. Yunus (47) kepada awak media saat duduk di tangga pintu depan DPRK Aceh Tamiang sambil mengikuti acara melalui video tron besar yang ditampilkan oleh panitia pelaksana di halaman depan DPRK Aceh Tamiang.

“Walaupun malam saya tetap datang, tampak juga masyarakat tetap setia menunggu sampai selesai acara. Banyak juga kok, walaupu ada sedikit berkurang,” terangnya.

Pelantikan tersebut dihadiri sejumlah pejabat penting, termasuk Kapolda Aceh Irjen Pol Dr. Achmad Kartiko, S.I.K., M.H., Dosen Utama Akpol Brigjen Drs. Hudit Wahyudi, Irdam Iskandar Muda Brigjen TNI Yudi Yulistyanto, mantan Pj. Bupati Aceh Tamiang Drs. Asra, Kapolres Aceh Tamiang, Kapolres Langsa, jajaran Forkopimda Plus, kepala SKPK, dan tokoh masyarakat.dan undangan dari berbagai elemen masyarakat Aceh Tamiang.

Dalam acara tersebut juga dilakukan serah terima jabatan (Sertijab) dari Penjabat (Pj) Bupati, Drs. Asra kepada Pasangan Bupati dan Wakil Bupati Irjen Pol (Purn) Drs. Armia Pahmi, M.H, dan Ismail, S.E.I,. Bupati Aceh Tamiang Drs. Armia Pahmi.MH dalam sambutan perdananya mengucapkan terima bagi seluruh masyarakat Kabupaten Aceh Tamiang telah memberikan kepercayaan kepadanya dan wakilnya untuk memimpin Aceh Tamiang. “Mari kita bersama-sama seluruh lapisan masyarakat untuk membangun Kabupaten Aceh Tamiang,” ucapnya.

Acara pelantikan berlangsung khidmad, lancar, aman, dan tertib dipimpin oleh pimpinan sidang Ketua DPRK Aceh Tamiang, Fadlon, S.H, M.H, didampingi para wakilnya.

Liputan: (Syafrial/Pemimpin Umum)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *